Ini Produk yang Akan Ditawarkan dalam Trade Expo Indonesia 2019

Ini Produk yang Akan Ditawarkan dalam Trade Expo Indonesia 2019 - GenPI.co
Konferensi Pers TEI 2019 di Kuningan, Jakarta (18/9) (Sumber foto: GenPI.co)

GenPI.co - Trade Expo Indonesia (TEI) ke 34 akan segera digelar di ICE BSD City, Tangerang pada tanggal 16-20 Oktober 2019. Tahun ini, TEI mengusung tema “Moving Forward to Serve The World” dan menyajikan beragam produk-produk lokal yang berkualitas.

Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Dody Mulyadi mengatakan saat ini terdapat 1.100 perusahaan atau pedagang yang terdaftar menjajakan produknya di ICE BSD City. Sementara, target pedagang (exhibitors) di TEI tahun ini sebanyak lebih dari 1.200 exhibitors.

"Sampai saat ini exhibitor ada 1.100. Harapan kami akan meningkat terus, dan target kami bisa 1.200-1.250 exhibitor di TEI 2019 ini," tutur Dody dalam Press Conference Trade Expo, di The Westin Hotel, Jakarta, Rabu (18/9).

TEI 2019 akan menempati area seluas 24.732 m2 dengan jumlah peserta ditargetkan mencapai 1.250 orang. Zonasi pameran dalam TEI 2019 terbagi atas zona produk potensial dan unggulan nasional.

Kuliner Nusantara (Nusantara Culinary) berada di hall 1 & 10; Produk Lokal Unggulan (Local Champion Product) di hall 2; Produk Kreatif dan Premium (Premium & Creative Product) di hall 3 dan 3A; Produk Manufaktur dan Jasa (Manufacturing Products dan Services) di hall 5 dan 6; Produk Makanan dan Minuman (Food & Beverage Product) di hall 7 & 8; serta Produk Dekorasi dan Furnitur (Furniture & Home Decor) di hall 9. 

Dody menjelaskan, setiap hall akan dilengkapi area pelayanan buyer yang siap melayani kebutuhan para buyer selama berada di lokasi pameran dengan suguhan kuliner nusantara. 

“Kita akan lebih mendekatkan lagi kehadiran kita kepada para buyer, sehingga mereka bisa mendapatkan mitra dan informasi yang lebih detail,” imbuh Dody. 

Tak hanya itu, TEI 2019 juga akan menyuguhkan berbagai kegiatan pendukung. Seperti, Forum Perdagangan, Pariwisata, dan Investasi (Trade, Tourism and Investment/TTI Forum), yang terdiri dari berbagai kegiatan. Kegiatan tersebut antara lain seminar, lokakarya, temu wicara, diskusi regional, kompetisi ekspor perusahaan rintisan, dan konseling bisnis. 

Baca juga:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya