Tempati Kantor Baru, Satgas LPDB-KUMKM Jabar Makin All Out

Tempati Kantor Baru, Satgas LPDB-KUMKM Jabar Makin All Out - GenPI.co
Peresmian kantor Satuan Tugas Daerah LPDB-KUMKM Wilayah Jawa Barat di Kota Bandung, Kamis (20/5). Foto: LPDB-KUMKM

Dari jumlah tersebut, 333 pelaku KUMKM di antaranya telah menjadi mitra LPDB-KUMKM sejak 2008.

Nilai nominal penyaluran pinjaman/pembiayaan terakumulasi adalah sebesar Rp 1,26 triliun.

Adapun nilai outstanding pinjaman/pembiayaan saat ini sebesar Rp 632,51 miliar.

Pada 2020, koperasi di Jawa Barat mampu menyerap dana bergulir LPDB-KUMKM sebesar Rp 241,25 miliar dengan rentang fasilitas yang bervariasi mulai pinjaman dengan plafon Rp 350 juta Rp 100 miliar.

Sampai 30 April 2021, jumlah serapan dana bergulir baru sebesar Rp 33,04 miliar dengan rentang fasilitas pinjaman Rp 250 juta hingga Rp 10 miliar.

"Harapannya ke depan, jumlah permohonan pinjaman/pembiayaan dana bergulir yang berasal dari Provinsi Jawa Barat dapat terus tumbuh baik dari sisi nominal maupun jumlah koperasi," kata Supomo.

Supomo mengharapkan dukungan penuh dari Dinas Koperasi dan UKM, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota di wilayah kerjanya masing-masing.

Dia berharap mereka senantiasa membantu memberikan pemahaman dan sosialisasi kepada koperasi-koperasi binaannya yang memiliki potensi mendapatkan akses pinjaman/pembiayaan dana bergulir LPDB-KUMKM.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya