
GenPI.co -
Reshuffle kabinet jilid II kembali hadir. Wacananya bikin dag-dig-dug. Jubir Wapres Maruf Amin bahkan sudah memberi sedikit bocoran soal ini.
Juru Bicara Wapres Maruf Amin, Masduki Baidlowi, membuka hal ini dalam konferensi pers secara daring, Senin (12/4/2021).
Menurut Masduki, Wapres Maruf Amin sudah diajak berembuk oleh Presiden Jokowi. Sejumlah kemungkinan dan evaluasi sudah dilakukan.
BACA JUGA: Muda dan Gampang Sukses, Cuma 4 Zodiak yang Bisa Begitu
Dan porsinya, akan disesuaikan dengan perombakan nomenklatur kementerian. Untuk diketahui DPR telah menyetujui dibentuknya Kementerian Investasi dan peleburan Kemendikbud dan Kemenristek.
“Kalau terkait dengan soal apakah nanti ada reshuffle, tentu Wapres sudah rembukan. Wapres diajak rembukan oleh presiden,” ujar Masduki.
Lantas pos mana yang bakal ditinggalkan menterinya? Menteri-menteri mana yang akan diganti? SIapa juga calon penggantinya?
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News