
GenPI.co - Yayasan Harapan Kita mengeklaim tidak pernah menggunakan uang negara selama 44 tahun mengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
Demikian pula, pendirian tempat hiburan yang diresmikan pada 20 April 1975 itu dibiayai langsung oleh yayasan tersebut.
BACA JUGA: Fakta Yayasan Harapan Kita Dibeber Moeldoko, Bikin Melongo
Hal tersebut diungkapkan oleh Sekretaris Yayasan Harapan Kita Tria Sasangka Putra dalam jumpa pers di TMII, Jakarta Timur, Minggu (11/4).
"Tanpa bantuan anggaran dari pemerintah," tegas Tria.
Dia mengatakan, alih-alih merugikan negara, Yayasan Harapan Kita malah memberikan kontribusi tersendiri.
Kontribusi tersebut adalah perawatan, perbaikan dan pembangunan fasilitas baru di TMII oleh yayasan yang dibangun oleh Ibu Tien Soeharto itu.
“Yayasan Harapan Kita tidak pernah membebani dan merugikan keuangan negara," ungkap Tria.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News