
GenPI.co - Menteri Sosial Tri Rismaharini merespons cepat bencana gempa bumi yang terjadi Mamuju, Sulawesi Barat, Jumat (15/1). Ia langsung sigap menyiapkan berbagai kebutuhan para pengungsi di lokasi gempa.
Risma juga menegaskan, pemerintah akan memberikan santunan kepada korban yang meninggal dunia.
BACA JUGA: Fitnah Blusukan Menyerang Risma, DPR Malah Acungi Jempol
“Sesuai SOP, untuk korban meninggal akan mendapat santunan Rp 15 juta per orang,” ujar Risma dalam keterangan pers yang diterima GenPI.co, Jumat (15/1).
Saat ini Risma bersama jajarannya sedang berupaya untuk melakukan pendataan terhadap jumlah korban jiwa di sana.
Adapun, santunan yang dijanjikan Risma baru akan diserahkan setelah seluruh data masuk.
Sebelumnya, Risma juga mengatakan telah mengerahkan tim dan jajarannya untuk segera membantu pengungsi di sana.
BACA JUGA: Respons Gempa Sulbar, Risma Gerak Cepat Kirim Ribuan Logistik
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News