
GenPI.co - Calon presiden Amerika Serikat yang terpilih melalui pemilu di tahun 2020, tentunya akan memberikan nuansa baru terhadap hubungan Indonesia dan AS.
Meski demikian, Indonesia harus memiliki sikap yang sama, terlepas dari siapa pun presiden Amerika Serikat yang terpilih nantinya. Apakah Donald Trump atau Joe Biden.
BACA JUGA: Donald Trump Gigit Jari, Suaranya Kalah Jauh dari Joe Biden
Hal ini diungkapkan oleh pengamat politik luar negeri sekaligus mantan Duta Besar RI untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Makarim Wibisono.
Menurut dia, politik Indonesia yang bersifat bebas aktif mengharuskan pemerintah untuk menjalin hubungan baik dengan negara mana pun, siapa pun presidennya.
“Intinya politik kita bebas aktif, jadi kita hubungan kemana saja baik,” kata Makarim kepada GenPI.co.
Makarim pun sudah memiliki gambaran jika nantinya Donald Trump atau Joe Biden yang akan terpilih untuk memimpin Amerika Serikat.
Jika Donald Trump yang menang, Indonesia sudah memiliki pengalaman untuk menjalin hubungan baik dengan AS.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News