
Acara kasual selama tiga hari penuh. Hari pertama dimulai di The Haven Suites Bali Berawa, dengan program Travel Sketch di Pantai Berawa yang indah, Pura Perancak, dan Desa Nelayan. Kemudian ada sesi berbagi yang akan diikuti dengan santap malam dan pembukaan 1O1 Travel Sketch dengan sajian Megibung. Yaitu hidangan tradisional bergaya Bali.
Hari kedua, para Sketcher diberi kebebasan untuk memilih aktivitas mereka sendiri. Peserta dapat memilih untuk menjelajahi dan membuat sketsa Desa Ubud yang tenang, dan/ atau bergabung dengan berbagai lokakarya di tempat-tempat luar biasa. Seperti Istana Ubud, Pasar Seni Ubud, Pura Saraswati, Museum Puri Lukisan, dan Subak Juwuk Manis (Sawah Ubud).
Pada hari ketiga, para Sketchers memiliki kesempatan untuk menikmati keindahan Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK). Di sini juga akan berlangsung Program “Sketching for Kids”, yang didampingi oleh Nadia Mahatmi.
“Untuk menutup semua kegiatan, akan digelar program Fun-Auction atau lelang informal dan Sketch Exchange atau pertukaran sketsa. Lokasinya tetap di GWK. Kabarnya, dana yang digalang dari Fun-Auction akan disumbangkan untuk tujuan kemanusiaan,” ucapnya.
Menteri Pariwisata Arief Yahya menegaskan, Bali selalu menarik bagi wisatawan. Berbagai atraksi tersaji dengan indah. Banyak atraksi berbalut dengan nuansa alam yang eksotis. Tak heran jika Bali juga disebut dengan julukan Pulau Dewata.
“Bali benar-benar seperti magnet yang menginspirasi banyak orang. Sudah banyak seniman lukis berhasil menciptakan mahakarya dari daerah ini. Saya yakin, para Sketchers juga mampu menciptakan karya luar biasa dari perhelatan 1O1 Travel Sketch Bali International Edition ini,” tegasnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News