
GenPI.co - YouTube Music akan menggantikan Google Play Music yang berhenti mulai akhir tahun nanti.
Para pengguna masih bisa mentransfer library musi dari Google Play Music ke YouTube Music.
BACA JUGA: Harga Nggak Sampai Rp 2 Juta, Tapi Xiaomi Redmi 9 Bikin Melongo
Dalam unggahan resminya, YouTube menyatakan bahwa pengguna tidak bisa lagi melakukan streaming atau menggunakan aplikasi Google Play Music.
"Selain itu, kami membuat perubahan pada Google Play Store dan Music Manager," tulis YouTube sebagaimana dikutip pada Rabu (5/8).
Selain itu, pengguna tidak bisa lagi membeli dan melakukan pre-order lagu/album melalui Music Manager mulai akhir Agustus.
Pengguna juga tidak bisa mengunggah dan mengunduh musik dari Google Play Music melalui Music Manager pada periode yang sama.
Pada September dan Oktober 2020, pengguna tidak lagi dapat melakukan streaming dari atau menggunakan aplikasi Google Play Music.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News