
GenPI.co - Lebaran tahun ini memang berbeda. Pandemi virus corona (covid-19), menyebabkan silaturahmi yang menjadi tradisi tak bisa dilakukan.
Silaturahmi pun dilakukan lewat telepon dan video call melalui sejumlah aplikasi.
Adanya pandemi, juga menyebabkan Istana tidak menggelar open house dengan menerima kunjungan masyarakat di Istana.
“Tak ada gelar griya (open house), mudik, atau salat Id di lapangan pada hari Lebaran tahun ini. Memang ini berat, tapi kita alami dan hadapi bersama-sama,” unggah Instagram @jokowi, Minggu (24/5/2020).
BACA JUGA: Update Status, Ucapan Selamat Lebaran 2020 di saat Pandemi Corona
Presiden Jokowi berharap, semoga pandemi virus corona segera berlalu.
“Agar kita dapat bertemu dan saling melepas rindu,” ujar Presiden Jokowi.
BACA JUGA: Resep Masak Sayur Pepaya Santan, Cocok untuk Momen Lebaran
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News