
GenPI.co - Masyarakat Suku Badui di Kabupaten Lebak, Banten, hingga kini terbebas penyakit covid-19. Mereka selama tiga bulan menjalani ritual Kawalu yang dapat menangkal masuknya corona.
"Di mana ritual Kawalu itu warga Badui Dalam yang tersebar di Kampung Cikeusik, Cibeo dan Cikawartana tertutup bagi pengunjung maupun wisatawan," kata Tetua Adat Badui yang juga Kepala Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Lebak, Jaro Saija, Minggu (17/5).
BACA JUGA: Keren, Astronaut Tanam Salada di Luar Angkasa
Selama ini, kata Jaro, masyarakat Badui belum ditemukan warganya terpapar positip terjangkiti virus corona.
"Kami menjamin pemukiman Badui terbebas dari penyakit yang mematikan itu juga melakukan penjagaan agar pengunjung yang hendak masuk ke tanah hak ulayat Badui dilakukan pemeriksaan kesehatan," ujarnya.
Menurut dia, selama pandemi virus Corona tentu warga Badui pun tidak boleh pergi ke luar daerah, terlebih Jakarta, Tangerang, Bekasi, Depok dan Bogor sebagai daerah zona merah penyebaran corona.
Begitu juga warga Badui yang kini tinggal di perantauan di luar daerah diminta segera pulang ke kampung, namun sebelum kembali ke kampung halaman tentu diwajibkan menjalani pengecekan kesehatan di Puskesmas setempat.
"Kami minta warga Badui agar tetap berada di ladang maupun rumah guna mencegah pademi covid-19," katanya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News