
GenPI.co - Akibat pandemi covid-19, Thailand juga telah memberlakukan lockdown untuk menekan penyebaran virus corona.
Hal ini menyebabkan banyak bisnis tutup, dan pembatasan perjalanan diberlakukan.
Salah satunya transportasi udara, yang membuat sejumlah karyawan dari perusahaan penerbangan mencari alternatif lain untuk memenuhi kebutuhan hidup.
BACA JUGA: Bahagia! PLN Beri Token Gratis 6 Bulan, R1 Akses Www.pln.co.id
Dilansir dari World of Buzz, lebih dari 200 karyawan di Bangkok yang bekerja untuk perusahaan penerbangan banting setir menjadi kurir jasa pengiriman barang dan makanan.
Salah satunya adalah Kritee Youngfuengmont, yang bekerja sebagai pilot pesawat komersial sebelum adanya pandemi covid-19.
Kritee menjelaskan bahwa saat ini dirinya tengah dihadapkan dengan kesulitan finansial. Semua orang bisa menyerah atau berjuang keluar dari kesulitan tersebut.
Saat ini Kritee menghasilkan sekitar 1.500 baht, atau sekitar Rp 700.000 setiap hari. Menurutny, jumlah ini cukup sementara waktu untuk menutupi pengeluaran hariannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News