Menyejukkan Hati, 5 Film Religi Indonesia Ditonton Kala Ramadan

Menyejukkan Hati, 5 Film Religi Indonesia Ditonton Kala Ramadan - GenPI.co
Film Assalamualaikum Beijing (foto: sinemart)

3. Surga yang Tak Dirindukan

Dibintangi oleh Fedi Nuril sebagai Prasetya, Laudya Cintya Bella sebagai Arini, dan Raline Shah sebagai Meirose, film Surga yang Tak Dirindukan ini mengisahkan kehidupan keluarga yang dibina oleh sepasang suami istri Prasetya dan Arini.

Pada awalnya, kehidupan rumah tangga berjalan adem ayem. Kehidupan rumah tangga mereka yang bahagia berubah dan mengalami konflik ketika Pras menyelamatkan seorang wanita yang mengalami kecelakaan dan berakhir dalam kondisi koma. 

4. Ajari Aku Islam

Film religi Indonesia satu ini berkisah tentang Kenny (Roger Danuarta) pemuda keturunan Tionghoa-Medan yang jatuh cinta pada Fidya (Cut Meyriska), seorang gadis muslim soleha keturunan Batak-Melayu.

Meskipun Kenny dan Fidya saling mencintai satu sama lain, perbedaan budaya dan agama menjadi penghalang uang memisahkan cinta mereka.

Konflik semakin rumit ketika orangtua Kenny memaksa anaknya menikah dengan Chelsea Tan (Shinta Naomi eks anggota JKT48), di sisi lain, Fahri (Miqdad Addausy) yang mantan pacar Fidya kembali dari Turki setelah menyelesaikan sekolah agamanya.

5. Assalamualaikum Beijing

Dalam kisahnya, Asma (Revalina S. Temat) harus menerima kenyataan pahit bahwa kekasihnya, Dewa (Ibnu Jamil) ternyata berselingkuh dengan teman sekantornya, Anita (Cynthia Ramlan). 

Dengan penuh rasa bersalah, Dewa memohon agar pernikahan tetap berlangsung. Tetapi, hati Asma telah hancur, terlebih setelah mengetahui bahwa hasil perselingkuhan itu membuat Anita hamil.

Dengan kesedihan yang mendalam, kemudian Asma memutuskan untuk pergi ke Beijing menerima tawaran pekerjaan yang ditawarkan oleh sahabatnya, Sekar (Laudya Cynthia Bella). Di Beijing, Asma bekerja sebagai wartawan. (*)

Simak video berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya