.webp)
GenPI.co - Dalam kehidupan ini, sering terlihat seseorang menyembunyikan masalahnya di balik sebuah senyuman.
Hal tersebut biasanya sengaja dibuat agar tidak merusak suasana atau pun menimbulkan pertanyaan dari orang sekitar bahkan pasangannya.
BACA JUGA: Ternyata 4 Bahasa Tubuh Wanita Ini Bikin Pria Cepat Meleleh
Ternyata, berpura-pura tersenyum saat suasana hati sedang tidak baik, justru akan membuat makin lemah terhadap tekanan atau masalah yang sedang dialami.
Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan oleh Academy of Management Journal menjelaskan, bahwa berpura-pura untuk menutupi sesuatu dengan tersenyum akan memperburuk keadaan.
BACA JUGA: Awas! Ini Hasil Pembuktian Buruknya Mengonsumsi Mi Instan
Dengan terus menekan pikiran negatif, yang justru pikiran negatif tersebut akan makin berkembang menjadi lebih kuat.
Pasalnya, dari pada melakukan hal yang pura-pura tersebut lebih baik diungkapkan dengan cara mengekspresikannya secara jujur tentang perasaan yang sedang dirasakan pada saat itu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News