Gizi Seimbang, Penderita Diabetes Wajib Lakukan Ini saat Puasa

Gizi Seimbang, Penderita Diabetes Wajib Lakukan Ini saat Puasa - GenPI.co
Ilustrasi (foto: healthy guide)

GenPI.co - Saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan, penderita diabetes justru rentan terhadap hiperglikemia yakni kadar gula darah menjadi tinggi. 

Dengan demikian, maka para penderita diabetes perlu memperhatikan porsi makan yang ideal.

Dilansir dari Boldsky, kunci untuk mengurangi fluktuasi gula darah adalah dengan mengonsumsi makanan ringan yang mengandung karbohidrat, protein, dan lemak. Sehingga mereka dipecah perlahan oleh tubuh, dan membuat Anda kenyang semaksimal mungkin.

BACA JUGA: Nikmati Kesegaran Es Pisang Cokelat jadi Menu Berbuka Puasa

Biji-bijian utuh, yoghurt, kacang-kacangan, rotis gandum adalah beberapa contoh untuk makanan suhoor yang tahan gula dan tahan lama. Kunci utamanya adalah tidak makan berlebihan.

Cara tradisional untuk berbuka puasa adalah mengonsumsi kurma dengan air. Jika Anda mengonsumsi jus, pilih lah porsi yang lebih kecil. 

Mengonsumsi daging tanpa lemak disarankan untuk mengurangi kadar lemak jenuh dalam tubuh. Makanan bergaram tinggi juga merupakan risiko, jadi sebaiknya batasi asupan garam.

Bagi penderita diabetes, selama Ramadan perlu untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum memutuskan berpuasa untuk memahami keadaan yang akan dialami tubuh Anda. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya