.webp)
Seperti dilansir dari antaranews, pesan tersebut ternyata tak hanya tersebar di Indonesia. Pesannya juga beredar secara global dengan gambar dan narasi berbahasa Inggris.
Hasilnya tolong dicatat!
SGTI-flex COVID-19 IgM/IgG bukanlah vaksin untuk COVID-19, melainkan alat pendeteksi COVID-19 asal Korea Selatan yang diproduksi Sugentech.
Informasi dari situs resmi Sugentech menyebutkan SGTi-flex COVID-19 IgM/IgG adalah alat tes untuk menentukan antibodi IgM dan IgG guna mendeteksi COVID-19 di dalam tubuh manusia. Sugentech mengklaim alat itu dapat melihat hasil apakah sesorang terinfeksi atau tidak hanya dalam waktu 10 menit.
Sementara, foto yang digunakan di dalam pesan berantai itu merupakan foto milik jurnalis Jerman Florian Witulski. Foto itu pertama kali diunggah Florian Witulski lewat akun Twitternya @vaitor, pada Sabtu (21/3) lalu.
“Korea telah selesai mengembangkan alat tes 10 menit untuk COVID-19 dan sekarang mereka sedang meningkatkan produksinya. Mereka berencana mengekspor 300.000 alat tes per minggu," demikian tulis @vaitor dalam akun resminya. (ant)
Video viral hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News