
"Pada saat ini pasien balita tersebut sudah diisolasi di rumah sakit dan mendapatkan perawatan," tandasnya.
Untuk itu bupati kembali meminta masyarakat mematuhi aturan protokol kesehatan guna mengantisipasi penyebaran COVID-19.
BACA JUGA: Tegal Lockdown, Bus AKAP Tidak Melayani Penumpang
"Masyarakat kami ingatkan agar tidak berada dalam kerumunan dan tetap di rumah saja demi kebaikan bersama," katanya.
Selain itu bupati juga mengingatkan agar warga Purbalingga yang berada di perantauan untuk menunda rencana mudik ke kampung halaman guna mencegah penyebaran COVID-19.
"Untuk itu kami meminta warga perantauan asal Purbalingga untuk tidak mudik dulu. Mobilisasi saudara-saudara sekalian dikhawatirkan akan meningkatkan potensi penyebaran virus corona kepada masyarakat yang lain,” imbaunya. (ant)
Video populer saat ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News