
GenPI.co - Gubernur DKI Anies Baswedan berencana akan melakukan lockdown atau menutup akses kegiatan dari dalam maupun kedatangan orang di Jakarta, untuk mencegah potensi penyebaran virus corona.
"Jakarta sudah perlu menutup kegiatan-kegiatam baik di dalam maupun di luar, kedatangan orang dari dalam dan luar Jakarta," ujar Anies di Jakarta, Minggu (15/3).
BACA JUGA: Wabah Corona, Gelar Pesta Pernikahan Harus Sediakan Ruang Isolasi
Anies memandang Jakarta sudah seharusnya bertindak cepat, namun keputusan tersebut harus dikonsultasikan kepada kepala BNBP dalam penanganan COVID-19.
Anies juga meminta warga Ibu Kota agar tidak melakukan perjalanan luar kota atau menunda rencana pulang kampung.
"Jangan sampai ada di antara yang pulang kampung tanpa disadari membawa virus ke kampung halaman atau ke wilayah lain," kata Anis.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News