
GenPI.co - Selain sumber daya alam melimpah, Indonesia juga dikenal sebagai penghasil palawija yang beragam. Salah satunya buah-buahan segar nan manis, bahkan ada beberapa jenis yang hanya hidup di Tanah Air. Namun, sayangnya, buah-buahan tersebut sudah jarang dijumpai.
Maraknya pembangunan dan pembebasan lahan merupakan penyebab menghilangnya beberapa spesies buah dari kehidupan kita. Sebelum punah, yuk kenali dan icip 4 buah langka ini seperti dihimpun dari berbagai sumber. Apa saja?
BACA JUGA: Rutin Makan Buah Ajaib ini Bikin Awet Muda Loh! Coba Aja
Buah Lay
Buah lay atau pepeken, banyak ditemukan di kalimantan, terutama di kalimantan timur serta kalimantan tengah, tampilannya seperti durian, namun durinya lebih tajam dibandingkan durian, daging buahnya tebel, serta warnanya kuning, rasanya lebih manis dan baunya menyengat seperti durian.
Buah manau
Buah manau merupakan buah dari tanaman rotan, di mana buahnya mempunyai rasa yang asam-asam manis, buah ini enak jika telah diasin. Buah manau terdapat banyak daerah yaitu di kepulauan bangka, kepulauan belitung, pulau Sumatra dan pulau Kalimantan.
Buah Carica
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News