Sensasi Menginap Di rumah Betang Sui Utik,Suku Dayak Iban

Sensasi Menginap Di rumah Betang Sui Utik,Suku Dayak Iban - GenPI.co
Suasana di dalam rumah betang sui utik

Seluruh warga atau penghuni di rumah betang ini sangat menghormati tamu, buktinya sambutan yang hangat dari mereka menyambut kita ketika pertama kali memasuki rumah. Suguhan ringan seperti kopi langsung diberikan oleh salah satu warga ke semua orang yang berkumpul. Penyampaian tujuan dan pengisian buku tamu wajib dilakukan sebagai permohonan izin ketika ingin menginap atau melakukan kegiatan di rumah ini. Setelah itu para tamu akan dibagi untuk mendapatkan kamar mereka.

Kamar ini berukuran 4x3 meter dengan fasilitas spring bed, lemari, kipas angin dan terdapat kamar mandi yang sangat bersih. Di 28 bilik yang terdapat pada rumah betang ini pun sudah dibangun kamar dengan ukuran dan fasilitas yang sama. Untuk masalah makan janganlah khawatir, setiap pemilik bilik akan bertanggung jawab terhadap makanan tamu. Mereka siap memasakkan makanan lokal khusus untuk tamu yang menginap di bilik mereka.

“Pembangunan kamar ini menguntungkan kita semua nak, karena kita juga kebagian rezeki dari tamu yang datang menginap.” Ujar Mama Maria, salah satu penghuni yang kebagian biliknya kita huni.

Mama Maria menambahkan, untuk masalah pembagian kamar, itu merupakan tanggung jawab ibu kepala desa, karena beliau yang tahu masalah seperti itu sehingga adil bagi semua penghuni.

Pada tahun sekitar 2014, kerjasama terjalin antara pihak swasta berbasis keuangan perbankan “MCI” dengan masyarakat Sungai Uti untuk membangun kamar khusus tamu. Gagasan ini dibuat dikarenakan banyaknya tamu yang berkunjung kerumah betang ini dan mereka kebingungan untuk masalah menginap. Pembangunan kamar tamu ini pun berjalan dengan lancar dan didukung penuh oleh penghuni.

Malam harinya, sambutan yang lebih hangat diberikan oleh penghuni. Penyajian ikan bakar dan minuman khas sana yaitu “Katom” (semacam sari aren) diberikan kepada tamu yang datang. Memakan hidangan dan saling bercerita merupakan salah satu pengalaman istimewa yang bakal dirasakan seluruh tamu yang datang

Dengan berbagai kebudayaan, alam dan sensasi menginap bersama masyarakat dan ikut serta mencicipi sensasi makanan lokal langsung dimasak oleh warga menjadi salah satu pengalaman yang membekas dan tak terlupakan oleh seluruh pengunjung yang datang

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya