
Kemudian, tim kembali mengejar target yang masih membawa pelampung dari tombakan Harpun. Kejar-kejaran antara tim penyelamat dan buaya berkalung ban pun terjadi, selama kurang lebih satu jam.
Namun, tim penyelamat kehilangan jejak, saat pelampung tersebut terlepas dari badan target. Evakuasi terhadap hewan reptil berkalung ban ini pun kembali gagal.
BACA JUGA: Kisah Nestapa Buaya Berkalung Ban Motor di Sungai Palu, Sulteng
"Kami tidak menyangka banyak pukat pukat nelayan yang tidak dipakai," terang Haruna.
Sementara itu, Matt Wright ahli buaya asal Australia mengungkapkan evakuasi kali ini memang kembali gagal tapi tim dan dirinya tidak akan menyerah untuk menangkap hewan reptil tersebut.
"Tidak ada kata capek tim dan saya. kami akan kejar lagi," ungkapnya
Setelag gagal menangkap buaya berkalung ban, tim Satgas kembali memasang umpan di lokasi tersebut. (ant)
Jangan lewatkan video populer ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News