
GenPI.co - Para penggemar superhero tampaknya harus bersabar untuk menantikan dua serial lepas terbaru Marvel, yakni The Falcon and The Winter Soldier dan WandaVision.
Rencananya, dua serial tersebut akan tayang pada pertengahan dan akhir 2020. Serial tersebut nantinya bisa dinikmati di layanan streaming Disney+.
Dilansir dari Ace Showbiz, serial The Falcon and The Winter Soldier rilis Agustus 2020 dan WandaVision rilis Desember 2020.
Bulan perilisan dua serial lepas Marvel tersebut diumumkan oleh CEO The Walt Disney Company, Robert Allen Iger.
The Falcon and The Winter Soldier merupakan serial lepas dari Marvel Cinematic Universe (MCU) fase keempat.
BACA JUGA: Film Terlaris Korea Lagi Tayang Bioskop, Nih Sinopsis Secret Zoo
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News