Serunya Menikmati Sea Forest Adventure Batam

Serunya Menikmati Sea Forest Adventure Batam - GenPI.co
Sea Forest Adventure Batam. (Foto: Dok. Sea Forest Adventure)

Asal tahu saja, biaya tiket masuk ke destinasi ini tidaklah mahal. Pengunjung cukup membayar Rp 35 ribu untuk dewasa dan Rp 25 ribu untuk anak-anak. Harga tersebut berbeda jika pengunjung datang berkelompok. Biasanya yang jumlah pengunjung 50 orang ke atas harganya berbeda lagi.

"Biaya tiket di atas tidak termasuk biaya memainkan wahana yang ada di sini. Setiap wahana berbeda-beda harganya. Selain itu juga tergantung lamanya permainan. Pengunjung tak dibebani dengan biaya retribusi yang tinggi sehingga mereka dapat menikmati hampir semua fasilitas yang ada di Sea Forest Adventure," terang Yenni.

Lokasi Nuvasa Bay sangat strategis. Hanya perlu 30 menit melalui Terminal Feri Nongsa Pura untuk bisa sampai di Singapura, atau 10 menit dari Bandara Internasional Hang Nadim. Ke depannya, waktu tempuh ke kawasan Nuvasa Bay akan lebih singkat. Hanya sekitar 15 menit. Karena, saat ini sedang dibangun outter ring road dari Batam Center menuju Nongsa.

Fasilitas lengkap berstandar internasional juga tersedia di kawasan ini. Mulai dari resident club & club house, rumah sakit, hotel bintang 4 dan 5, edu-center, serta area hiburan bertaraf internasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya