Aceh Internasional Rapa'i Festival 2018

Kesan Mendalam Kontestan Mancanegara di Festival Rapa'i

Kesan Mendalam Kontestan Mancanegara di Festival Rapa'i - GenPI.co
Aceh Internasional Rapa'i Festival 2018.

Tampil dengan personel lengkap dan dikomandoi Kumayl Mustafa Daood, Debu mampu tampil memukau dengan membawakan lagu-lagu hitsnya seperti Doa Cinta, Astaghfirullah, Asyik Nama Allah, dan Ampunilah Saya. Dibalik itu, Daood pun mengaku sangat terkesan dengan alat musik Rapa'i yang jadi salah khas Aceh.

"Saya bangga bisa tampil di sini. Jika suatu saat diundang lagi untuk tampil, Debu pasti akan sangat senang sekali bisa kembali ke Aceh," papar Daood.

"Ini memang keren (alat musik Rapa'i). Apalagi nilai sejarah Rapa'i di Aceh sangat terkenal. Ini memang sangat luar biasa. Sekali lagi saya sangat senang bisa ada disini untuk memeriahkan event besar Aceh Internasional Rapa'i Festival 2018 ini," sambung pria dengan ciri khas rambut diikat tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya