
GenPI.co - Bunga rafflesia jenis Arnoldii terbesar di dunia bakal mekar di Data Simpang Dingin, Nagari Paninjauan, Kecamatan Tanjungraya, Sumatera Barat.
Berdasarkan hasil estimasi Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resor Agam, bunga itu akan mekar satu pekan ke depan.
BACA JUGA: Bunga Rafflesia Mekar
Saat ini bunga tersebut sudah memiliki diameter hampir 100 sentimeter.
Jika semua berjalan sesuai prediksi, bunga di Agam akan lebih besar dibandingkan rafflesia jenis Tuaan-mudae yang mekar di Marambuang, Kecamatan Palembayan, pada 2017.
Menurut Pengendali Ekosistem Hutan BKSDA Agam Ade Putra, rafflesia di Marambuang memiliki diameter 107 sentimeter.
"Saya memprediksi bunga itu mekar menjelang akhir tahun sampai awal 2019 dan bunga ini akan viral di media sosial," kata Ade, Rabu (25/12).
Dia menambahkan, ada delapan knop bunga langka yang akan mekar di dua tempat titik populasi dengan jarak 100 meter.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News