
GenPI.co - Festival Panen Raya Nusantara (Parara) 2019 kembali digelar. Namun ada yang menarik di penyelenggaraan event yang berlangsung pada pada 6-8 Desember 2019.
Biasanya, Parara di gelar di area terbuka. Namun kali ini, Atrium Plaza Semanggi, Jakarta Selatan dipilih sebagai venue.
"Karena taman Menteng kini sudah menjadi lokasi VIP dan tidak boleh ada kegiatan, kami akhirnya memutuskan untuk digelar di sini," Ujar Jusupsa Tarigan, ketua Konsorium Parara kepada media, Jumat (29/11) lalu.
BACA JUGA: Diabetes Kambuh? Atasi dengan Daun Jambu Biji
Konsorsium Parara sendiri adalah komunitas yang mendukung kehidupan dan meningkatkan kesejahteraan alam. Mereka juga berupaya menjaga tradisi dan kearifan lokal.
Festival yang pertama kali digelar pada 2015 lalu akan mengenalkan berbagai produk pangan lokal, hijau, sehat, adil dan lestari.
"Kita harus merawat bumi, sehingga produk pangan yang akan dikenalkan atau dijual ke masyarakat luas menggunakan bahan-bahan tani Indonesia," Kata Crissy Guerrero, Pengelola Parara Article Store.
Ia juga menjelaskan festival ini ini sebagai langkah transformasi konsumsi ke arah yang baik. Salah satunya mengepankan konsumsi makanan-makanan asli Indonesia. Masyarakat menjadi sehat di satu sisi, sementara kuliner asli Indonesia menjadi lestari di sisi lain.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News