
Kasus pertama dialami dua siswi SMPN 229 Jakarta Barat berinisial A dan PN yang sedang berjalan kaki di Jalan Kebon Jeruk Raya pada Selasa (5/11).
Disusul kemudian penyiraman cairan kimia kepada seorang nenek pedagang sayuran di Taman Aries, Meruya Utara, Kembangan, pada 8 November.
BACA JUGA: Gagahnya Prabowo, Malaysia pun Menyambut dengan Upacara Militer
Sedangkan kasus ketiga menimpa enam siswi SMPN 207 Kembangan. Mereka menjadi korban penyiraman cairan kimia sepulang sekolah di Jalan Mawar, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (15/11) sekitar pukul 13.00 WIB.
“Tiga aksi teror tersebut dilakukan satu orang. Aksi pelaku terekam CCTV. Pelaku sudah ditangkap dan kini ditahan di Polda Metro Jaya,” ungkap Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Suyudi Ario Seto, Sabtu (16/11).
BACA JUGA: Menhan Dipuji Setinggi Langit, Pengamat: Prabowo Cerdas!
BACA JUGA: Mas AHY Pamer Tubuh Atletis, Netizen Langsung Mimisan
Kini, pelaku sedang menjalani pemeriksaan intensif oleh penyidik untuk mendalami motif dan alasan pelaku dalam menjalankan aksinya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News