
GenPI.co - Banjir di Jakarta menyisakan 11 RT yang masih terendam air hingga Rabu (5/3) malam.
Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Mohamad Yohan mengatakan banjir yang diakibatkan meluapnya sejumlah sungai dan curah hujan tinggi mulai surut.
"Saat ini genangan masih terjadi di 11 RT," kata dia, dikutip Kamis (6/3).
BACA JUGA: Momen Langka! Polisi Buka Akses Tol Buat Motor, Demi Warga Terdampak Banjir di Bekasi
Yohan menjelaskan dari 11 RT yang masih terendam banjir, 3 RT di antaranya di Jakarta Barat (Jakbar), 4 RT di Jakarta Timur (Jaktim), dan 4 RT lainnya di Jakarta Selatan (Jaksel).
Dia menyebut ketinggian air yang merendam sejumlah wilayah ini mulai menurun tinggal 50-80 cm.
BACA JUGA: Tangani Banjir Jabodetabek, AHY dan Kementerian PU Turunkan Alat Berat
Di sisi lain, dia mengungkapkan banjir di Jakarta ini disebabkan meluapnya beberapa sungai seperti Sungai Ciliwung, Kali Angke, dan Kali Pesanggrahan.
BPBD DKI Jakarta mencatat banjir terparah terjadi pada Selasa (4/3).
BACA JUGA: Banjir di Bekasi dan Bogor, BPBD Jabar Kirim Tim Penyelamat
Saat itu jumlah Rukun Tetangga (RT) yang terendam mencapai 122 dan ketinggian air lebih dari 3 meter.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News