BDD 2024 Jadi Cara Mowilex Dukung Geliat Industri Kreatif, Arsitektur dan Desain

BDD 2024 Jadi Cara Mowilex Dukung Geliat Industri Kreatif, Arsitektur dan Desain - GenPI.co
Bintaro Design District (BDD) 2024 jadi cara Mowilex untuk mendukung geliat industri kreatif, arsitektur dan desain. (Foto: Dok Mowilex)

Johanna menambahkan cara mengaplikasikan cat selalu berdekatan dengan sentuhan manusia sehingga hal tersebut menjadi dasar dalam menciptakan dan inovasi produk Mowilex yang mengedepankan formulasi yang aman bagi kesehatan dan lingkungan.

Cat berada dalam interaksi paling dekat karena teraplikasi dalam ruangan, atau jika dalam ranah seni, bersentuhan langsung dengan para seniman, untuk itu, inovasi cat Mowilex selalu mengedepankan human approach untuk mengatasi masalah yang dihadapi konsumen seperti inovasi cat dengan kandungan plant-based yang mampu mengeliminasi formaldehida (udara toxic) dalam ruangan dari produk Mowilex Naturalle.

Mowilex memastikan level VOC mengacu pada standar Badan Perlindungan Lingkungan Amerika Serikat (EPA) dan SCAQMD (South Coast Air Quality Management District) Negara Bagian California, Amerika Serikat yang merupakan paling ketat.

BACA JUGA:  Mowilex Terpilih sebagai Best Managed Companies, Deloitte Beber Alasannya

“Inisiatif ini kami lakukan untuk kepentingan stakeholder kami di masa mendatang. Dunia arsitektur dan pembangunan yang sekarang telah mengedepankan kepada pemilihan produk ramah lingkungan dalam penggunaannya, adalah sebuah kemajuan untuk menjaga dan meningkatkan kualitas hidup bersama,” beber Johanna.

Perhelatan BDD 2024 digelar selama 11 hari mulai dari 30 Oktober-9 November 2024.

BACA JUGA:  Mowilex Recycled, Cat Ramah Lingkungan dengan Karbon yang Lebih Rendah

Mowilex turut hadir untuk menyapa para arsitek, desainer interior, dan seluruh desain antusias untuk datang dan berkonsultasi terkait produk dan project.(*)

Video heboh hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya