Kober Mie Membara di Tebet! Bagi Anda Pecinta Pedas Wajib Merapat

Kober Mie Membara di Tebet! Bagi Anda Pecinta Pedas Wajib Merapat - GenPI.co
Bagi para pecinta pedas, sensasi hangat dan numbing mie pedas di lidah adalah sebuah kenikmatan tersendiri yang sulit diungkapkan dengan kata-kata. Foto: Mie Kober

GenPI.co - Kuliner pedas merupakan salah satu jenis kuliner yang disukai oleh banyak orang di Indonesia, dan salah satu makanan pedas yang menjadi favorit banyak orang adalah Mie Pedas.

Bagi para pecinta pedas, sensasi hangat dan numbing mie pedas di lidah adalah sebuah kenikmatan tersendiri yang sulit diungkapkan dengan kata-kata. Kabar baiknya, Anda pecinta Mie Pedas bisa mewujudkan kenikmatan tadi di cabang baru Kober Mie!

Sebagai salah satu brand yang melegenda, Kober Mie melebarkan sayap dan berusaha hadir dekat dengan konsumen melalui pembukaan cabang barunya di Tebet yang beralamat di Jalan Tebet Timur No. 56, Jakarta Selatan, tepat di seberang Tebet Eco Park.

BACA JUGA:  Indomie dan Pop Mie Kolaborasi, Indofood Cetak Sejarah Baru

Cabang yang memiliki lokasi strategis tersebut dibuka pada 19 Oktober 2024, jadi pastikan di malam minggu tersebut Anda membawa teman, pasangan, ataupun keluarga ke sana!

Dengan hadirnya Kober Mie di Tebet, kini Anda tidak perlu lagi jauh-jauh untuk menikmati sensasi pedas dan kenyalnya Kober Mie yang endul.

BACA JUGA:  Viral di Twitter, Resep Masak Indomie Seenak Warmindo ala Mas Danang

Kehadiran cabang ini membuat akses Anda untuk mencicipi Mie Pedas menjadi lebih mudah, terlebih bila Anda sering main atau nongkrong di area Tebet.

Meskipun Kober Mie sudah memiliki puluhan cabang di berbagai kota di Indonesia, seperti Bali, Surabaya, Malang, dan kota-kota lainnya, Kober Mie dikenal dengan kualitas rasa yang konsisten di setiap cabangnya.

BACA JUGA:  Bosan Makan Mi Instan Biasa, Yuk Cobain Resep Indomie Chili Oil!

Jadi, Anda sebagai konsumen bisa yakin akan mendapatkan rasa yang sama nikmat dan endul-nya seperti di cabang lain yang sudah hadir lebih dulu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya