
"Oleh karena ada pertumbuhan awan Cb, pekan depan diprakirakan ada peningkatan kecepatan angin meskipun bersifat lokal, sehingga perlu diwaspadai oleh masyarakat," ungkap dia.
Teguh membeberkan kecepatan angin maksimum di Samudra Hindia selatan Jawa Barat, Samudra Hindia selatan Jawa Tengah, dan Samudra Hindia selatan DIY berpotensi mencapai 25 knot yang bergerak dari arah timur hingga tenggara.
Menurut dia, peningkatan kecepatan angin ini berpotensi meningkatkan tinggi gelombang di wilayah Samudra Hindia selatan Jabar hingga DIY.
BACA JUGA: Fenomena Hunter Moon Bisa Disaksikan di Indonesia, BMKG: Tidak Berbahaya
Adapun tinggi gelombang laut mencapai kisaran 2,5-4 meter dan masuk kategori tinggi.
"Oleh karena itu, kami mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi di wilayah Samudra Hindia selatan Jabar-DIY yang berlaku hingga hari Jumat (18/10) dan akan segera diperbarui jika ada perkembangan lebih lanjut," jelas dia.(ant)
BACA JUGA: BMKG: Sebagian Besar Ibu Kota Provinsi di Indonesia Berpotensi Diguyur Hujan Ringan
Kalian wajib tonton video yang satu ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News