
Sehari setelah pembukaan, giliran lomba melukis yang digelar. Sedangkan Jumat (5/10), ada Lomba Suling Kapel, serta Lomba Bakunun.
“Deretan acara yang disiapkan akan seru. Jadi jangan dilewatkan. Yang menarik, setiap hari akan ada penampilan kesenian dari berbagai tim di Kerinci dan sekitarnya,” papar Esthy.
Salah satu yang paling ditunggu dalam event ini adalah Festival 1000 Kopi Kerinci. Di sini, pengunjung akan menikmati kopi arabica Kerinci yang diklaim terbaik se Indonesia.
Kegiatan lain yang tidak kalah seru adalah Lomba Numbuk 3 Alu/Antan. Sementara puncak acara akan digelar Karnaval Gunungan Sedekah Bumi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News