
GenPI.co - Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak bencana gempa di Kabupaten Bandung, Telkomsel melalui program TERRA (Telkomsel Emergrency Response & Recovery Activity) bergerak memberikan bantuan.
Bantuan tersebut berupa bahan pokok pangan, air minum, makanan siap saji, hingga peralatan kesehatan.
Telkomsel juga menghadirkan posko telekomunikasi yang menyediakan layanan telepon dan wifi gratis pada dua titik di Kecamatan Kertasari, serta memberikan dukungan voucher paket data, kartu perdana, hingga layanan wifi bagi relawan.
BACA JUGA: Telkomsel Berkomitmen Terus Berinovasi dan Jaga Budaya Utamakan Kepentingan Pelanggan
Bantuan diberikan secara langsung ke posko tanggap bencana di beberapa titik Kecamatan Kertasari, Jumat (20/9).
General Manager Consumer Business Region Jawa Barat Telkomsel, Erwin Tandra Saragih, mengatakan Telkomsel turut prihatin atas bencana gempa bumi yang menimpa sejumlah warga di Kab. Bandung dan Kab. Garut.
BACA JUGA: Telkomsel Dukung Pengembangan Ekosistem Digital Sivitas Akademika Telkom University
Ia menilai komunikasi menjadi salah satu aspek terpenting dalam proses pemulihan pascabencana, baik itu bagi warga terdampak maupun relawan di lapangan.
"Untuk itu kami menghadirkan posko telekomunikasi dengan layanan wifi dan telepon gratis di Kecamatan Kertasari," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (23/9/2024).
BACA JUGA: Komitmen Telkomsel untuk Berinovasi Hadirkan Konektivitas dan Layanan yang Lebih Baik
Selain itu, pihaknya juga memberikan sejumlah paket bantuan berupa bahan pokok pangan, air minum, makanan siap saji, hingga peralatan kesehatan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News