
GenPI.co - Seorang pria bernama Yasim (68) ditemukan meninggal dunia diterkam buaya saat sedang memancing ikan di Kelurahan Teluk Nilap, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau, Jumat (20/9).
Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni mengatakan korban sebelumnya berpamitan dengan istrinya untuk memancing ikan di daerah Dusun Teluk Durian.
Setelah itu korban tak jua kembali ke rumahnya hingga besoknya. Sang istri yang khawatir lalu memberitahukan kepada warga sekitar.
BACA JUGA: Cuci Beras di Sungai, Nenek-Nenek di Kalteng Diserang Buaya, Ini Kondisinya
"Warga sempat mendatangi dan mencari korban di lokasi tempatnya memancing namun usaha tersebut tidak membuahkan hasil. Walaupun begitu, warga tidak meninggalkan lokasi hingga pagi hari," kata Kapolres.
Di sisi lain, salah seorang warga mendengar suara bantingan di dalam air dari jarak sekitar 200 meter di daerah Dusun Teluk Durian pada Jumat sekitar pukul 06:00 WIB.
BACA JUGA: 3 Ciri-ciri Pria Suka Memainkan Perasaan Wanita, Buaya Darat!
Selain itu, warga juga menemukan pakaian dan pancing korban.
Ketika warga mengecek, tampak seekor buaya muara yang di dalam mulutnya terdapat mayat laki-laki yang tidak menggunakan pakaian.
BACA JUGA: Kronologis Seorang Warga Tewas Diterkam Buaya di Pandeglang
"Melihat kejadian tersebut, masyarakat langsung berupaya untuk melakukan pertolongan untuk mengeluarkan korban," papar Kapolres.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News