BMKG Ingatkan Cuaca Ekstrem Hujan dan Angin di Arena PON Aceh-Sumut 2024 hingga 21 September 2024

BMKG Ingatkan Cuaca Ekstrem Hujan dan Angin di Arena PON Aceh-Sumut 2024 hingga 21 September 2024 - GenPI.co
Arena pertandingan panahan porak-poranda diempas hujan badai di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Rabu (18/9/2024). (Foto: ANTARA/Risky Syukur/aa)

GenPI.co - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan adanya fenomena cuaca ekstrem hujan diiringi angin hingga Sabtu (21/9).

Hal ini khususnya di wilayah Aceh, Sumatera Utara, Riau, Sumatra Barat, tempat dilaksanakannya PON 2024.

Deputi Meteorologi BMKG Guswanto mengatakan cuaca ekstrem tersebut masih berpotensi meningkatkan pertumbuhan awan hujan diiringi angin yang signifikan.

BACA JUGA:  Hujan Lebat, Talang Air Lapangan Tembak Indoor PON 2024 Ambruk, Ini Kondisinya

Guswanto menyebut kondisi inin turut dipengaruhi oleh adanya aktivitas gelombang rossby ekuator dan kelvin di Sumatra bagian utara.

“Potensi pertumbuhan awan hujan tersebut diklasifikasikan dalam kategori tinggi hingga lebih dari 70% untuk Kota Medan dan sekitarnya dalam beberapa hari ke depan berdasarkan hasil pengamatan Balai Besar MKG Wilayah I Medan,” kata dia, dikutip Kamis (19/9).

BACA JUGA:  Ada Tiket Gratis Nonton Upacara Penutupan PON 2024, Ini Cara Dapatnya

Dia berharap analisis potensi hujan ini menjadi perhatian masyarakat dalam beraktivitas sehari-hari.

Pihaknya juga melaporkan kondisi dinamika cuaca ini kepada pihak Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) untuk dapat disesuaikan dalam agenda penyelenggaraan PON Aceh-Sumatra 2024.

BACA JUGA:  Stadion Utama Sumut Siap Dipakai Upacara Penutupan PON 2024, Presiden Jokowi Dijadwalkan Hadir

Ajang olahraga multievent ini akan resmi ditutup pada Jumat (20/9).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya