
PLN akan membawa masyarakat bergeser dari peradaban remang cenderung gelap menjadi peradaban modern yang terang.
"Peran insan PLN pada program ini harus diteruskan. Terima kasih atas kerja keras dan konsistensi pada semua pihak yang menginisiasi," tuturnya.
Didi juga menyampaikan bahwa menerangi seluruh Indonesia bukanlah hal yang mudah. Mengingat kita memiliki ribuan pulau yang masing-masing pulau memiliki tantangan tersendiri dalam suplai listriknya.
BACA JUGA: Gelar Apel Siaga, PLN All Out Sukseskan Upacara HUT ke-79 RI di IKN
"Bagaimana negara kepulauan seperti ini, mengurusnya tidak mudah. Yang terbaik adalah bagaimana kita membantu mengisi ruang kosong. Itulah sejatinya insan sejati PLN, hadir memberikan kontribusi terbaik untuk membantu rakyat kecil," jelasnya.
Direktur Retail dan Niaga PLN Edi Srimulyanti menambahkan, program Light Up The Dream menjadi langkah mulia insan PLN untuk membantu masyarakat mendapatkan akses listrik.
BACA JUGA: Jelang HUT ke-79 RI, Dirut PLN Cek Langsung Keandalan Sistem Kelistrikan di IKN
Sejak dimulai tahun 2020, program ini telah berhasil membantu puluhan ribu keluarga kurang mampu untuk turut menikmati listrik.
"Mudah-mudahan dengan program ini bisa semakin meningkatkan jumlah masyarakat menikmati listrik, sesuai sila ke-5, keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," ungkapnya.
BACA JUGA: PLN Siap Hadirkan 100 Persen Listrik Hijau pada HUT ke-79 RI di IKN
Hasbia (45), warga Kota Makassar yang berjuang seorang diri menghidupi tiga anaknya, merasa sangat terbantu dengan program sambungan listrik gratis dari PLN.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News