
GenPI.co - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta memberlakukan rekayasa lalu lintas saat kirab bendera pusaka Merah Putih pada Sabtu (10/8) mulai pukul 07.00 WIB-10.00 WIB.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan kirab bendera Merah Putih dilakukan di sekitar kawasan Monumen Nasional (Monas) hingga Bandara Halim Perdanakusuma.
"Dalam rangka kegiatan kirab pemindahan bendera pusaka akan dilakukan pengaturan dan pengalihan arus lalu lintas yang bersifat situasional pada beberapa ruas jalan yang bersinggungan dengan rute kirab," kata dia, dikutip Sabtu.
BACA JUGA: ASN Lajang Bakal Ikut Pindahan ke IKN Tahap Awal
Syafrin menjelaskan kirab bendera pusaka dilakukan mulai dari Jalan Medan Merdeka Barat sisi Timur, Jalan MH Thamrin sisi Timur, lalu Jalan Jenderal Sudirman sisi Timur sampai dengan Simpang Semanggi.
Selanjutnya, kirab bendera Merah Putih melewati Jalan Jenderal Gatot Subroto sisi Utara melalui Flyover Kuningan, Jalan MT Haryono sisi Utara sampai Flyover Pancoran, Jalan Cawang, Jalan Halim Perdanakusuma.
BACA JUGA: Jalan di Kawasan Inti IKN Sudah Terhubung, PUPR: Pengerjaan 90%
Di sisi lain, Dishub DKI Jakarta melakukan penutupan secara situasional di sejumlah simpang jalan.
Hal ini demi memastikan kirab bendera pusaka dari Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) berlangsung dengan baik.
BACA JUGA: Gelombang Pertama ASN Bakal Pindah ke IKN pada September 2024
Setibanya di IKN, bendera ini akan diserahkan oleh Presiden Joko Widodo kepada Paskibraka untuk dikibarkan dalam upacara HUT ke-79 RI di Istana Negara IKN pada 17 Agustus 2024.(ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News