
GenPI.co - Salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kota Solo, Jawa Tengah, hanya memiliki 2 siswa baru pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024.
Meskipun begitu, SDN Dawung Tengah Solo yang dimaksud memastikan tetap menggelar Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).
Kepala SDN Dawung Tengah Turhadi mengatakan keterbatasan siswa tidak akan mengurangi kualitas pembelajaran dari para guru.
BACA JUGA: Piagam Dianulir Pemprov Jateng pada PPDB SMA/SMKN, Orang Tua Calon Peserta Didik Curhat
"Justru malah anak yang sedikit itu perhatiannya lebih besar, guru lebih fokus dan anak-anak jadi dapat perhatian yang lebih besar dari guru," kata dia, Senin (22/7).
Sebanyak 2 siswa SDN Dawung Tengah Solo ini diterima dari jalur afirmasi dan zonasi.
BACA JUGA: Diduga Palsu, Pemprov Jateng Batalkan Piagam Kejuaraan Marching Band di Malaysia pada PPDB SMA/SMKN
Turhadi mengakui jumlah siswa baru di sekolahnya menurun dibandingkan tahun lalu.
Tahun lalu sekolahnya menerima sebanyak 10 siswa baru pada PPDB tahun lalu.
BACA JUGA: PPDB Gelombang 1 2024/2025 Sekolah Yehonala Dibuka, Buruan Daftar!
"Tahun ini yang naik kelas dua ada 10 anak," papar dia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News