
GenPI.co - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengatakan, Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) adalah ikon penting perwujudan kolaborasi berbagai pemangku kepentingan.
Alasannya, JMFW menunjukkan bentuk kerja sama semua pihak dalam mewujudkan cita-cita Indonesia sebagai pusat modest fashion dunia.
Kolaborasi mendukung JMFW penting untuk menjalankan perintah Presiden RI agar Indonesia menjadi pusat industri halal dan kiblat modest fashion dunia.
BACA JUGA: 5 Tren Fashion yang Terinspirasi Pinterest
Acara puncak JMFW 2025 akan dilaksanakan pada 9-12 Oktober 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, Banten, bersamaan dengan pelaksanaan Trade Expo Indonesia (TEI) 2024.
"JMFW menunjukkan bahwa Indonesia memiliki hal yang kita sebut kolaborasi. Kalau kita ingin menjadi pusat modest fashion dunia, kata kuncinya adalah kerja sama," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (22/7/2024).
BACA JUGA: Langkah Berkelas Binus untuk Memajukan Industri Fashion Indonesia
Zulhas, sapaan akrabnya, berharap pelaksanaan acara puncak JMFW 2025 akan ramai pengunjung karena berbarengan dengan TEI 2024.
Ia optimistis keragaman budaya dan sinergi yang akan ditunjukkan JMFW 2025 dapat menunjang upaya Indonesia menguasai pasar global modest fashion.
BACA JUGA: Gandeng Supermodel Halima Aden, Buttonscarves Tampil di Istanbul Modest Fashion Week
"Modest fashion Indonesia tidak hanya akan menginspirasi dunia, tetapi juga mampu menguasai pasar global," tuturnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News