
GenPI.co - Sebanyak 29 pelabuhan diterapkan gerbang otomatis (autogate) untuk mewujudkan pelabuhan yang bersih dari pungutan liar (pungli).
Direktur Pengelola Pelindo Putut Sri Muljanto mengatakan perluasan penerapan gerbang otomatis ini sebagai komitmen mereka memberantas pungli.
"Dengan otomatisasi gerbang, pembayaran yang sebelumnya dilakukan secara tunai berubah menjadi nontunai (cashless)," kata dia, dikutip Senin (8/7).
BACA JUGA: Pelindo Dukung Renovasi Panggung Seni di Bangli untuk Melestarikan Budaya
Putut membeberkan pengoperasian gerbang otomatis dilakukan bertahap.
Dalam hal ini, pihaknya mempertimbangkan trafik kendaraan di pelabuhan.
BACA JUGA: Manuver Mulia Pelindo Jelang Tutup Tahun 2023
"Kita juga melihat hasil evaluasi atas penerapan autogate di pelabuhan-pelabuhan terdahulu yang dapat dijadikan best practices," papar Putut.
Putut menjelaskan Pelindo akan mengoperasikan gerbang otomatis di 4 pelabuhan di regional 1, 3 pelabuhan di regional 2, 14 pelabuhan di regional 3, dan 8 pelabuhan di regional 4 mulai Juli 2024 ini.
BACA JUGA: Dengar Saran dan Masukan Pelanggan, Pelindo Adakan Customer Hearing 2023
Sebanyak 4 pelabuhan di regional 1, yaitu Gunung Sitoli, Sibolga, Tanjung Balai Asahan, dan Lhokseumawe.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News