Alhamdulillah, Tahun Depan Indonesia Dapat Kuota Haji 221.000 Orang

Alhamdulillah, Tahun Depan Indonesia Dapat Kuota Haji 221.000 Orang - GenPI.co
Peristiwa Rashdul Qiblah atau waktu matahari tepat di atas Kakbah di Makkah, Arab Saudi, Senin (27/5/2024). (Foto: ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN)

GenPI.co - Indonesia mendapatkan kuota haji sebanyak 221.000 orang untuk tahun depan. Hal ini diumumkan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam tasyakuran penutupan penyelenggaraan ibadah haji 1445H di Makkah, Rabu (19/6).

"Saya mendapat informasi dari Wakil Kementerian Bidang Urusan Haji 'Ayed Al Ghuwainim, dan sesuai surat yang saya terima, bahwa Indonesia mendapat 221.000 kuota haji 1446 H/2025 M," kata dia.

Menag mengapresiasi langkah Kementerian Haji Saudi yang kembali mengumumkan kuota lebih awal.

BACA JUGA:  Terungkap! Pegiat Media Sosial Ini Jual Visa Ziarah untuk Haji Via Facebook

Dengan demikian, persiapan penyelenggaraan haji bisa dilakukan lebih cepat.

"Apresiasi juga atas ketegasan otoritas Saudi dalam menerapkan aturan terkait visa haji dan visa nonhaji," imbuh dia.

BACA JUGA:  37 Calon Haji Ilegal Asal Makassar Ditangkap di Madinah

Di sisi lain, Menag menilai menilai penyelenggaraan ibadah haji 2024 berjalan dengan sukses.

Dia membeberkan ada sejumlah indikator sebagai tolok ukur keberhasilah haji 2024

BACA JUGA:  22 Jemaah Pemegang Visa Nonhaji Dideportasi dan Dilarang Masuk Arab Saudi Selama 10 Tahun

Pertama, pelayanan calon jemaah haji pada fase kedatangan berjalan lancar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya