Pengabdian Masyarakat, Sastra Indonesia UNS Solo Adakan Penulisan Kreatif di MTsN 3 Pacitan

Pengabdian Masyarakat, Sastra Indonesia UNS Solo Adakan Penulisan Kreatif di MTsN 3 Pacitan - GenPI.co
Grup Riset Sastra Indonesia Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo mengadakan pengabdian kepada masyarakat di MTsN 3 Pacitan, Sabtu (8/6). (Foto: Sasindo UNS Solo)

GenPI.co - Grup Riset Sastra Indonesia  Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo mengadakan pengabdian kepada masyarakat di MTsN 3 Pacitan, Jawa Timur, pada Sabtu (8/6).

Pengabdian kali ini mengambil tema Pelatihan Penulisan Kreatif Bagi Siswa MTsN 3 Pacitan di Kecamatan Punung, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.

Pelatihan penulisan kreatif ini diisi oleh dosen Sastra Indonesia, yakni Rianna Wati dan Albertus Prasojo.

BACA JUGA:  UNS Solo Pastikan Tidak Ada Kenaikan UKT dan IPI Tahun Ini

“Dunia penulisan kreatif tidak hanya berkembang untuk industri kreatif berbasis digital saja, tetapi juga digunakan sebagai sarana untuk mengembangkan kemampuan berpikir, mengasah dan mengolah emosi dan psikologi, dan mengeskplorasi kemahiran berbahasa. Inilah yang melatarbelakani kami melakukan pengabdian masyarakat ini,” kata Kepala Program Studi Sastra Indonesia UNS, Dwi Susanto, Senin (10/6).

Dwi menjelaskan siswa sekolah menengah pertama dapat dikategorikan sebagai anak-anak yang menuju remaja.

BACA JUGA:  Cerita Mahasiswa UNS Solo Bayar UKT Makin Praktis Pakai BRImo

Dia membeberkan perkembangan psikologis, logika, kemampuan bahasa, dan respons terhadap lingkungan sosial atau alam perlu diarahkan, salah satunya dalam bentuk tulisan kreatif.

Pelatihan yang diikuti sebanyak 40 siswa dari kelas 7 dan 40 siswa siswa kelas 8 ini dilatih penulisan kreatif berbasis bahasa dengan genre prosa dan puisi.

BACA JUGA:  UNS Solo Terima 2.042 Mahasiswa Baru Jalur SNBP

Menurut dia, kemampuan berbahasa yang diwujudkan dalam karya kreatif tidak hanya mengali potensi seseorang atau siswa, tetapi dapat dijadikan sebagai terapi ataupun sarana meluapkan emosi dan gejala psikologis lainnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya