Layanan Transportasi Darat di Terminal 1 Bandara Soekarno Hatta Dipindah, Ini Lokasinya

Layanan Transportasi Darat di Terminal 1 Bandara Soekarno Hatta Dipindah, Ini Lokasinya - GenPI.co
Petugas dari kepolisian saat memberikan arahan kepada calon penumpang WNA di Terminal Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. (Foto: ANTARA/Azmi Samsul Maarif)

GenPI.co - Pengelola Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) memindahkan layanan moda transportasi darat di Terminal 1 mulai 11 Juni 2024.

Senior Manager Branch Communication Bandara Soetta, M Holik Muardi, mengatakan pemindahan layanan moda transportasi darat ini adalah langkah strategis untuk meningkatkan kenyamanan. 

"Kami terus berusaha meningkatkan pelayanan di Bandara Soekarno-Hatta. Pemindahan ini bukan hanya sekedar perubahan lokasi, tetapi juga mencakup berbagai penyesuaian operasional yang telah direncanakan secara matang untuk kenyamanan penumpang," kata dia, Senin (10/6).

BACA JUGA:  Telkomsel Perluas Akses Layanan 5G di Bandara Soekarno-Hatta

Holik menjelaskan Bandara Soekarno-Hatta berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk meminimalkan dampak terhadap aktivitas penumpang terkait pemindahan ini.

Menurut dia, pemindahan layanan transportasi darat ini untuk meningkatkan kualitas layanan dan efisiensi bagi seluruh pengguna jasa bandara.

BACA JUGA:  Suara Lantang Anggota DPR Soal Pungli di Bandara Soekarno-Hatta

"Perubahan ini diharapkan dapat mengurangi kepadatan dan mempercepat waktu layanan di beberapa titik krusial di Terminal 1. Dengan demikian, lingkungan bandara akan menjadi lebih tertib dan nyaman bagi semua pengguna jasa," papar dia.

Di sisi lain, pihaknya menyiapkan sarana dan prasarana pendukung untuk memfasilitasi pemindahan ini.

BACA JUGA:  Merinding, Pendukung Habib Rizieq Penuhi Bandara Soekarno-Hatta

Selain itu, ada petugas di lapangan yang membantu penumpang soal arahan ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya