Santap Nasi Kotak Acara Syukuran Pernikahan, 132 Warga Sukabumi Keracunan Massal

Santap Nasi Kotak Acara Syukuran Pernikahan, 132 Warga Sukabumi Keracunan Massal - GenPI.co
Korban keracunan makanan yang merupakan warga Desa Sekarwangi, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. (Foto: ANTARA/Aditya Rohman/am)

GenPI.co - Sebanyak 132 orang di Desa Sekarwangi, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat diduga keracunan massal setelah menyantap nasi bungkus yang dibagi pada acara syukuran pada Senin (4/6) lalu.

Ketua Tim Kerja Survailans Dinkes Kabupaten Sukabumi Tatang Sutarman mengatakan jumlah korban keracunan massal ini bertambah sehingga menjadi ratusan orang hingga Rabu (5/6).

"Seratusan korban yang mengalami gejala keracunan usai menyantap makanan dari syukuran pada Senin (4/6) tersebut berasal dari dua kampung yakni Kampung Cikiwul dan Cimonyet, Kecamatan Cibadak," kata dia.

BACA JUGA:  Santap Hidangan Pesta Pernikahan, 51 Warga Cianjur Keracunan Massal 1 Orang Meninggal

Tatang menjelaskan dari 53 korban yang dirawat di RSUD Sekarwangi sebanyak 25 korban sudah dipulangkan.

Akan tetapi, ada 5 orang yang menjalani observasi di posko kesehatan.

BACA JUGA:  Astaga! Puluhan Warga di Jember Keracunan Massal Makanan Takjil

Sedangkan lainnya, pemulihan di rumahnya masing-masing.

Dari hasil penelusuranTim Surveilans Dinkes Kabupaten Sukabumi, keracunan massal ini terjadi setelah warga memakan nasi kotak yang dibagikan salah seorang warga Kampung Cikiwul, RT 01, RW 02 pada acara syukuran pernikahan pada Senin.

BACA JUGA:  Puluhan Siswa di Sukabumi Keracunan Jajanan Ringan, Ini Kondisinya

Setelah itu satu persatu warga mulai merasakan gejala keracunan seperti sakit kepala, demam, mual-mual, badan lemas, muntah hingga sering buang air besar (BAB).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya