
GenPI.co - Sebanyak 19.354 calon jemaah haji telah berada di Madinah, Arab Saudi, hingga Rabu (15/5).
Petugas Media Center Haji (MCH) Widi Dwinanda mengatakan seluruh calon haji yang sudah tiba di Arab Saudi merupakan gabungan dari jemaah yang terbagi ke dalam 49 kelompok terbang (kloter).
"Berdasarkan laporan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi pada Selasa, 14 Mei 2024 pukul 21.00 waktu Arab Saudi atau Rabu, 15 Mei 2024 pukul 01.00 WIB, jemaah yang sudah tiba di tanah suci berjumlah 19.354 orang," kata dia, dikutip Kamis (16/5).
BACA JUGA: Tak Lagi Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo Tetap Layani Penerbangan Haji
Widi menjelaskan seluruh calon jemaah haji yang tiba merupakan bagian dari sebanyak 554 kloter haji Indonesia 2024.
"Tahun ini, Indonesia mendapatkan 241.000 kuota haji, yang terdiri atas 213.320 jemaah reguler dan 27.680 jemaah haji khusus," ungkap dia.
BACA JUGA: Perdana, 22 Kloter Calon Jemaah Haji Berangkat ke Tanah Suci Mulai 12 Mei 2024
Dia membeberkan keberangkatan calon jemaah haji pada tahun ini dibagi ke dalam 2 gelombang.
Pemberangkatan gelombang pertama berlangsung pada 11 Mei 2024 sampai 23 Mei 2024.
BACA JUGA: Alhamdulillah, Visa 192.000 Calon Jemaah Haji Indonesia Sudah Terbit
Sedangkan pemberangkatan gelombang kedua haji dilaksanakan pada 24 Mei 2024 hingga 10 Juni 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News