PLN dan TVRI Jabar Kerja Sama Tingkatkan Pemahaman Masyarakat Soal Transisi Energi

PLN dan TVRI Jabar Kerja Sama Tingkatkan Pemahaman Masyarakat Soal Transisi Energi - GenPI.co
PLN UIP JBT menjalankan kegiatan media visit yang bertujuan untuk mempererat kerja sama dan sinergi antara PLN dengan TVRI Jawa Barat. Foto: dok. PLN

GenPI.co - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Tengah (UIP JBT) menjalankan kegiatan media visit yang bertujuan untuk mempererat kerja sama dan sinergi antara PLN dengan TVRI Jawa Barat. 

Dalam suasana akrab dan penuh kehangatan, perwakilan dari PLN UIP JBT dan TVRI Jawa Barat bertukar informasi mengenai program-program terkini yang sedang dijalankan oleh masing-masing pihak.

Salah satu fokus utama dari kerja sama ini adalah meningkatkan pemahaman masyarakat tentang perkembangan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan serta upaya pemerintah dalam menghadirkan energi hijau bagi masyarakat.

BACA JUGA:  Kemenag Jateng Apresiasi Upaya PLN dalam Pembangunan Infrastruktur Ketenagalistrikan

Senior Manager Perizinan, Pertanahan dan Komunikasi, Achmad Ismail mengatakan bahwa PLN terus berupaya agar penyebaran informasi dapat menjangkau seluruh masyarakat melalui siaran berita di media massa.

Menurut dia, TVRI merupakan TV milik pemerintah yang memiliki jangkauan luas di seluruh Indonesia dan memiliki kredibilitas yang baik.

BACA JUGA:  PLN Melakukan Langkah Proaktif untuk Pembangunan Infrastruktur Energi

Dia meyakini TVRI dapat menyebarkan informasi dengan baik ke seluruh masyarakat.

"Peran media sangat penting dalam mendukung proses bisnis yang kami jalankan. TVRI sebagai televisi nasional dapat menjadi salah satu langkah kami untuk memperkenalkan fungsi pelaksanaan konstruksi dalam proses bisnis PLN," ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (3/5/2024).

BACA JUGA:  Komitmen PLN UIP JBT Bangun Sistem Kelistrikan Andal di Kawasan Ekonomi Khusus Kendal

Selain itu, lanjutnya, juga memberikan informasi kepada masyarakat tentang perkembangan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan serta transisi energi yang terus dilakukan pemerintah melalui PLN.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya