
GenPI.co - Sebanyak 14.045 jiwa terdampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara.
Jumlah ini terdiri atas 6.842 laki-laki dan 7.044 perempuan.
Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan dari jumlah tersebut warga yang mengungsi sebanyak 6.125 jiwa.
BACA JUGA: Gunung Ruang Meletus, OJK dan Perbankan Amankan Aset
Dengan rincian, 2.943 laki-laki dan 3.182 perempuan yang tersebar di 13 titik pengungsian.
"Sekretaris Daerah Kabupaten Sitaro telah membentuk tim verifikasi data pengungsi yang melibatkan organisasi perangkat daerah terkait dan kapitalau (kepala desa)," kata dia, dikutip Jumat (26/4).
BACA JUGA: Udara di Gunung Ruang Kandung Gas Sulfur Dioksida, Masyarakat Diminta Pakai Masker
Abdul menjelaskan Gunung Ruang meletus ini membuat kerugian karena berdampak ke 3.331 unit rumah, 31 unit sarana ibadah, 11 unit perkantoran, 21 unit sarana pendidikan, dan 5 unit sarana kesehatan.
Adapun jumlah rumah rusak sebanyak 363 unit.
BACA JUGA: Alhamdulillah, Status Gunung Ruang Turun dari Awas Jadi Siaga
Dia membeberkan selanjutnya penanganan pengungsi akan dipisahkan menjadi 2 bagian.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News