
GenPI.co - Manuver mulia dilakukan oleh Danone Indonesia untuk membantu warga pesantren guna meningkatkan kesucian diri.
Danone Indonesia memberikan bantuan akses air bersih dan sanitasi di 10 pesantren Nahdlatul Ulama (NU) di Jawa Barat.
Hal tersebut dilakukan oleh Danone Indonesia untuk mendukung adanya air bersih dan sanitasi yang layak dan aman.
BACA JUGA: Rangkul Muhammadiyah, Danone Indonesia Berkomitmen Atasi Perubahan Iklim
Inisiatif itu sekaligus mendukung agenda pelaksanaan target pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) pemerintah.
Karyanto Wibowo selaku Sustainable Development Director Danone Indonesia mengatakan pihaknya membangun infrastruktur sarana air bersih agar bisa dimanfaatkan para santri untuk bisa melakukan kegiatan thaharah.
BACA JUGA: Gandeng KAGAMA, Danone Indonesia Tingkatkan Kesehatan Masyarakat
Karyanto mengatakan Danone Indonesia berkomitmen memproduksi dan memasarkan produk yang sehat.
"Di saat yang bersamaan, perusahaan juga berkomitmen menjaga lingkungan dan berkontribusi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat," ungkap Karyanto dari rilis yang diterima GenPI.co, Rabu (17/4).
BACA JUGA: Dongkrak Digitalisasi UMKM, Danone Indonesia Gulirkan Program Pelatihan Keterampilan
Karyanto menambahkan, peningkatan akses dilakukan mengingat baru 90 persen yang masyarakat Indonesia yang dapat menikmati air bersih.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News