
Penunjukan kembali Sri Mulyani sebagai menkeu disambut Maximilianus Nico Demus, Direktur Research & Investment PT Pilarmas Investindo Sekuritas.
“(Sosok Sri Mulyani kembali sebagai menkeu) cukup confidence,” kata analis kepada GenPI.co, Selasa (22/10/2019).
BACA JUGA: Pasar Tunggu Nama Menteri, Kurs Tengah Menguat Jadi Rp 14.058/USD
Ia mengatakan selama menjabat sebagai menteri keuangan di Kabinet Kerja Jilid 1, Sri Mulyani menunjukkan kinerjanya yang baik.
“(Kinerjanya) luar biasa. Dia juga salah satu orang yang behasil menggenapi target pajak 2018. Ini sesuatu (yang membuat pasar) cukup happy dengan kinerja Sri Mulyani,” ujar analis Nico.
Video seru hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News