Ajak Warga Aktif, Ganjar Muda Padjadjaran Ingin Tingkatkan Hasil Peternakan

Ajak Warga Aktif, Ganjar Muda Padjadjaran Ingin Tingkatkan Hasil Peternakan - GenPI.co
Ganjar Muda Padjadjaran mengajak warga Bogor untuk aktif guna meningkatkan potensi hasil peternakan. (Foto: Dok GMP)

GenPI.co - Sukarelawan Ganjar Muda Padjadjaran (GMP) mengajak warga Bogor untuk aktif guna meningkatkan potensi hasil peternakan.

Diketahui kegiatan yang dilakukan oleh sukarelawan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD itu berlangsung di Kampung Gunung, Desa Tonjong, Kecamatan Tajurhalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Para warga diberikan penyuluhan pemanfaatan potensi peternakan untuk meningkatkan keterampilan dan wawasan terhadap bidang peternakan yang menjadi bagian penting dari ketahanan pangan dan juga ekonomi nasional.

BACA JUGA:  Pelaut di Pangandaran Panen Ikan Mujair Berkat Nelayan Balad Ganjar

Randry Adryan Setiawan selaku Perwakilan Koordinator Pusat GMP mengungkapkan peternakan setidaknya memiliki sejumlah peranan penting dalam pembangunan taraf hidup masyarakat.

Pertama menyediakan pangan terutama untuk memenuhi kebutuhan rakyat akan protein hewani. Kemudian sebagai sumber pendapatan dan kesempatan kerja hingga mengentaskan kemiskinan.

BACA JUGA:  Yakinkan Gen Z, Ganjartivity Sebut Ganjar Pranowo-Mahfud MD Pro UMKM

"Kami support dengan memberikan penyampaian materi. Nanti output-nya warga Desa Kampung Tonjong bisa bersama-sama memanfaatkan potensi peternakan yang ada di sini, yaitu tentang peternakan sapi," ucap Randry dari rilis yang diterima GenPI.co, Minggu (12/11).

Kawasan Kampung Gunung sendiri memiliki potensi peternakan yang dikelola Kelompok Tani (Poktan) setempat.

BACA JUGA:  Ganjar Pranowo: Sikap Anti-KKN Kunci Wujudkan Visi Indonesia Emas

Penyuluhan hasil peternakan yang dipaparkan oleh peternak bersama GMP untuk warga di antaranya memproduksi susu sapi, mengolah limbah ternak menjadi pupuk organik hingga membuat biogas dari feses sapi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya