
GenPI.co - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus berupaya meningkatkan daya saing bagi pelaku industri kecil menengah (IKM) agar bisa naik kelas.
Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung akan menggelar Pelatihan Konveksi Kaos terbatas bagi 30 perserta saja.
Kegiatan tersebut diadakan di UPT Balai Industri Disdagin, Jalan Raya Cijerah Kecamatan Bandung Kulon pada 26, 27 dan 29 September 2023.
BACA JUGA: Dinilai Kreatif, Ibu-ibu Istri Anggota DPRD Kalteng Terpikat Produk UMKM Bandung
Kepala UPT Balai Industri Disdagin, Tabroni mengatakan pelaku IKM bisa mendaftar melalui Bit.ly/plthn-konveksikaos2023.
"Pelatihan ini mulai dari bahan mentah, produksi, bikin pola, menjahit sampai pakaian jadi," ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (12/9/2023).
BACA JUGA: UMKM Masih Butuh Bantuan, PLN Adakan Pendampingan dan Pelatihan
Selain itu, peserta juga diajarkan mengenai membedah kain menjadi kaos yang berinovatif.
"Rencananya dari bahan kain menjadi kaos. Baik itu kaos oblong sampai kaos kerah," tuturnya.
BACA JUGA: Kongko Bareng UMKM, Komunitas Sopir Truk Perkenalkan Sosok Ganjar Pranowo
Dia menyebut peserta yang mendaftar sudah mencapai 75 pendaftar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News